Lowongan PDAM Kota Banjarmasin

Lowongan Kerja PDAM Kota Banjarmasin.

Tentang PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin

PDAM BanjarmasinAir merupakan sarana yang sangat vital bagi kelangsungan hidup, baik itu manusia, binatang maupun tumbuhan.

Seiring dengan pertambahan Jumlah penduduk, perkembangan kota Banjarmasin baik disektor pembangunan maupun industri yang terus meningkat mengakibatkan kebutuhan akan air minum terus bertambah.

Untuk itu Perusahaan Daerah Air Minum Bandarmasih sebagai perusahaan pengelola air minum di Kota Banjarmasin dituntut untuk dapat memenuhi kebutuhan akan air minum.

Yang dimaksud disini adalah air bersih yang didistribusikan kepada masyarakat dengan kualitas, kwantitas serta kontinuitas yang memenuhi persyaratan dan handal.

Agar pengelolaan air minum dapat terlaksana dengan baik dan benar diperlukan pengelolaan dengan sistem manajemen yang professional baik dari segi perencanaan, kapasitas produksi, sistem pendistribusian, pengelolaan keuangan, serta pengawasan, sehingga kebutuhan masyarakat akan air bersih dapat terpenuhi.

Disadari bahwa kapasitas sumber daya dan kemampuan sistem kapasitas produksi yang tersedia masih terbatas dan perlu terus ditingkatkan, untuk itu perlu disusun program program kerja, anggaran dan perencanan strategis yang terpadu yang dapat dipergunakan oleh pihak manajemen sebagai bahan referensi untuk mengambil keputusan pengembangan investasi serta memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bandarmasih Banjarmasin berupaya untuk tetap eksis dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya sejalan dengan perkembangan Kota Banjarmasin dan sekitarnya.

VISI

  • Unggul dalam Pelayanan dan Pengelolaan Air Skala Nasional Berdaya Saing Global

MISI

  • Mengembangkan Karyawan Profesional Berakhlak Mulia
  • Menjaga Ketersediaan Sumber Daya Air Baku yang Berkelanjutan
  • Memproduksi dan Mendistribusikan Air Minum Secara Konsisten
  • Menerapkan Pelayanan Prima
  • Mengembangkan Diversivikasi Usaha

Lowongan Kerja PDAM Kota Banjarmasin

Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga kerja, PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin membuka kesempatan bagi warga Negara Indonesia tercinta yang memiliki integritas tinggi dengan formasi dan latar belakang pendidikan sebagai berikut :

Lowongan PDAM Bandarmasih Banjarmasin

Persyaratan umum :

  • Usia maksimal untuk S1/D3 30 th, untuk SMK 25 tahun
  • Diutamakan belum menikah
  • Menguasai Microsoft Office (khususnya Ms Word dan MS Excel)
  • IPK minimal 2.5 untuk lulusan S1/D3
  • Berkelakukan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS / Anggota TNI / Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
  • Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau Pegawai negeri Sipil (PNS) dan tidak sedang terikat perjanjian / kontrak kerja dengan instansi lain.
  • Sehat jasmain dan rohani
  • Bersedia tidak mengundurkan diri selama 5 (lima) tahun sejak diterima di PDAM Bandarmasih Banjarmasin

Persyaratan Khusus

  1. Lulusan S1/D3 Teknik / SMK Gambar Bangunan diutamakan yang menguasai Auto CAD
  2. Diutamakan mampu berbahasa Inggris minimal pasif
  3. Untuk kode formasi lowongan FL-10, diutamakan yang memiliki sertifikat NRW
  4. Untuk kode formasi lowongan FL-14 khusus pelamar laki-laki

Pengajuan Lamaran

Berkas lamaran dapat dikirimkan ke :

Kantor PDAM Bandarmasih
Jl. A. Yani Km. 2.5 No.12 Banjarmasin
Email : [email protected]
Email : [email protected]

Catatan

  • Cantumkan kode formasi sebagai subyek email
  • Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 30 September 2014
  • Pengumuman selengkapnya dapat dilihat pada link sumber : www.pdambandarmasih.com

Lowongan Kerja PDAM Banjarmasin persembahan dari Pusat Info CPNS