Lowongan Rumah Sakit Pusat Otak Nasional

RSPON JakartaLowongan Kerja RSPON – Pada riset Kesehatan Dasar, Kementerian Kesehatan, prevalensi penderita stroke mencapai 15,4% merupakan penyebab kematian dan kecacatan utama hampir seluruh rumah sakit di Indonesia. Bahkan menurut Mecklenburg Medical, setiap detik satu orang meninggal akibat stroke. Tren penyakit neuro-degeneratif dan metabolik seperti halnya demensia, gangguan fungsi eksekutif, koordinasi, keseimbangan dan rasa tidak nyaman fungsi sensorik pada ekstrimitas semakin meningkat. Hal ini menjadi masalah kesehatan yang berdampak nasional dan perlu segera ditanggulangi.

Prediksi kedepan penderita stroke akan meningkat menjadi 25-30%, untuk mengatasinya Kementerian Kesehatan telah membangun Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (Natioal Brain Centre Hospital) yang merupakan salah satu rumah sakit vertikal milik Kementerian Kesehatan, terletak di Jalan MT Haryono Jakarta. Rumah Sakit ini memiliki luas 11.000 meter persegi dengan bangunan 11 tingkat, dan mulai beroperasi tanggal 1 Juli 2013 serta direncanakan grand opening tanggal 1 Februari 2014.

Permasalahan di bidang kesehatan otak dan saraf (neurologi) di Indonesia semakin kompleks dengan jumlah kasus yang semakin meningkat pula. Angka kejadian stroke meningkat dari tahun ke tahun, bahkan pada riset kesehatan dasar (Riskesdas) tahun 2007 yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan RI, stroke merupakan penyebab kematian dan kecacatan utama di hampir seluruh rumah sakit di Indonesia. Oleh karena itu Pemerintah mendirikan Rumah Sakit Pusat Otak Nasional yang diharapkan dapat menjadi tempat pelayanan kesehatan otak dan saraf yang komprehensif, sehingga bisa menjadi model/percontohan dalam penanganan kasus-kasus neurologi di Indonesia.

Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan masyarakat, maka Rumah Sakit Pusat Otak Nasional mempunyai komitmen mengutamakan keselamatan pasien, kemudahan akses, dan kepuasan pelanggan, serta senantiasa terus melakukan perbaikan sesuai perkembangan teknologi dan kebutuhan pelanggan. Rencana keberhasilan tersebut kedepannya dievaluasi melalui indikator sertifikasi akreditasi dari JCI (Joint Commision International).

Diantara seluruh unggulan yang dimiliki, stroke mendapat perhatian khusus yang harus ditangani suatu tim dengan tata laksana komprehensif secara cepat, tepat dan akurat.

Secara substansi kualitas, RS Pusat Otak Nasional berdiri sebagai Center of Excellence: Advance Clinical, Restoration & Rehabilitation, Education & Training, Basic Clinical & Comprehensive Research, Product Development, Community Policy Development

Kontak Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RSPON)
Jl. M.T Haryono Kav. 11 Cawang
Jakarta Timur 13630
Telp : (021) 2937 3377 (hunting)
Fax : (021) 2937 3445, (021) 2937 3385
website : www.rspon.co.id

Lowongan Kerja Non CPNS Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RSPON)

Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga dan peningkatan kualitas pelayanan pada Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, maka dibuka Lowongan Kerja Tenaga Medis Terbaru di RSPON dengan formasi posisi sebagai berikut:

Formasi:

  1. Perawat Ahli
  2. Perawat
  3. Apoteker
  4. Asisten Apoteker

Deskripsi Pekerjaan

1. Perawat Ahli

Persyaratan :

  • Pendidikan S1 Keperawatan + Profesi Ners
  • Jumlah 24

2. Perawat

Persyaratan :

  • Pendidikan D3 Keperawatan
  • Jumlah 21

3. Apoteker

Persyaratan :

  • Pendidikan Apoteker
  • Jumlah 2

4. Asisten Apoteker

Persyaratan :

  • Pendidikan D3 Farmasi
  • Jumlah 2

Persyaratan Umum:

  • Warga Negara Indonesia
  • Batas usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun
  • Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan dengan surat keterangan sehat
  • Berkelakuan baik ( melampirkan fotocopy Surat Keterangan Catatan Kepolisian/SKCK yang masih berlaku)
  • Bersedia Bekerja Full time dan Shift
  • Lulus dari institusi pendidikan dengan program studi yang telah terakreditasi BAN-PT/LAM-Kes/PPSDM Kemenkes RI Minimal B, dengan IPK
  • Minimal 3.00
  • Memiliki Surat Tanda Regristrasi (STR) yang masih berlaku
  • Memiliki sertifikat BTCLS (khusus formasi perawat)
  • Bersedia bekerja sebagai pegawai kontrak Non PNS Rumah Sakit Pusat Otak Nasional minimal 2 (dua) tahun.

Kelengkapan Berkas Pendaftaran :

  • Surat Lamaran diatas kertas bermaterai Rp. 10.000,-
  • Daftar Riwayat Hidup
  • Salinan ijazah yang dilegalisir
  • Salinan transkrip nilai yang dilegalisir
  • Salinan STR yang masih berlaku
  • Salinan Surat Keterangan Catatan Kepolisian
  • Salinan Kartu Tanda Penduduk
  • Salinan Kartu Keluarga
  • Pas Photo Berwarna ukuran 4 x 6
  • Asli Surat Keterangan Sehat
  • Salinan Sertifikat Pelatihan
  • Salinan Surat Pengalaman Kerja (Jika Ada)
  • Salinan Surat Keputusan Akreditasi BAN-PT /LAM-PT

Situs Referensi

  1. www.rspon.co.id

Tata Cara Pendaftaran

Apabila Anda tertarik dan merasa sanggup memenuhi persyaratan, silakan melakukan pendaftaran secara daring melalui tautan di bawah ini :

Ketentuan Umum :

  • Seluruh tahapan dalam proses rekrutmen Pegawai RS Otak Nasional ini tidak dipungut biaya apa pun
  • Pelamar yang tidak memenuhi persyaratan diatas dinyatakan gugur.
  • Hanya pelamar terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti tahapan seleksi lebih lanjut.
  • Lamaran diterima maksimal tanggal 3 Mei 2021.
  • Sumber Informasi

Info Lowongan Kerja RSPON dikabarkan secara online oleh Pusat Info CPNS