Lowongan CPNS Aceh Selatan. Kabupaten Aceh Selatan adalah salah satu kabupaten di Provinsi Aceh, Indonesia. Sebelum berdiri sendiri sebagai kabupaten otonom, calon wilayah Kabupaten Aceh Selatan adalah bagian dari Kabupaten Aceh Barat. Pembentukan Kabupaten Aceh Selatan ditandai dengan disahkannya Undang-Undang Darurat Nomor 7 Tahun 1956 pada 4 November 1956.
Kabupaten Aceh Selatan pada tanggal 10 April 2002 resmi dimekarkan sesuai dengan UU RI Nomor 4 tahun 2002 menjadi tiga Kabupaten, yaitu: Kabupaten Aceh Barat Daya, Kabupaten Aceh Singkil dan Kabupaten Aceh Selatan.
Kecamatan yang memiliki jumlah penduduk terbanyak adalah Kecamatan Labuhan Haji, diikuti oleh Kecamatan Kluet Utara. Sementara jumlah penduduk tersedikit adalah Kecamatan Sawang. Sebagian penduduk terpusat di sepanjang jalan raya pesisir dan pinggiran sungai.
Kondisi topografi Kabupaten Aceh Selatan sangat bervariasi, terdiri dari dataran rendah, bergelombang, berbukit, hingga pegunungan dengan tingkat kemiringan sangat curam/terjal.
Dari data yang diperoleh, kondisi topografi dengan tingkat kemiringan sangat curam/terjal mencapai 63,45%, sedangkan berupa dataran hanya sekitar 34,66% dengan kemiringan lahan dominan adalah pada kemiringan kemiringan ³ 40% dengan luas 254.138.39 ha dan terkecil kemiringan 8-15% seluas 175.04 hektare selebihnya tersebar pada beerbagai tingkat kemiringan. Dilihat dari ketinggian tempat (diatas permukaan laut) ketinggian 0-25 meter memiliki luas terbesar yakni 152.648 hektare (38,11%) dan terkecil adalah ketinggian 25-00 meter seluas 39.720 hektare (9,92%).
Sementara itu, sebagian besar jenis tanah di Kabupaten Aceh Selatan adalah podzolik merah kuning seluas 161,022 hektare dan yang paling sedikit adalah jenis tanah regosol (hanya 5,213 ha).
Kabupaten Aceh Selatan memiliki 3 suku asli, yaitu suku Aceh (60%), suku Aneuk Jamee (30%) dan suku Kluet (10%). Suku Aneuk Jamee merupakan para perantau Minangkabau yang telah bermukim disana sejak abad ke-15. Walau sudah tidak lagi menggunakan sistem adat matrilineal, namun mereka masih menggunakan Bahasa Minangkabau dialek Aceh (Bahasa Aneuk Jamee) dalam percakapan sehari-hari.
PENGUMUMAN
Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil / Calon Aparatur Sipil Negara (CPNS / CASN)
Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan (Pemkab Aceh Selatan)
Formasi Tahun Anggaran 2014 – 2015
Dalam rangka pelaksanaan Reformasi Birokrasi dibidang manajemen SDM aparatur dan mewujudkan reformasi sistem pengadaan Aparatur Sipil Negara berbasis kompetensi, yang dilaksanakan secara transparan, objektif, kompetitif, akuntabel, tidak diskriminatif, dan bebas dari praktek KKN maka Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan – Pemkab Aceh Selatan akan mengadakan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi Tahun Anggaran 2014.
Formasi CPNS Kabupaten Aceh Selatan 2014
NO. | JABATAN | PENDIDIKAN | GOL./RUANG | ALOKASI |
Jumlah | 99 | |||
1 | Guru TK/PAUD Pertama | S1 PGTK | III/a | 3 |
2 | Guru Penjasorkes Pertama | S1 Pendidikan Olahraga dan Rekreasi | III/a | 2 |
3 | Guru Bahasa Indonesia Pertama | S1 Pendidikan Bahasa Indonesia | III/a | 1 |
4 | Guru Matematika Pertama | S1 Pendidikan Matematika | III/a | 2 |
5 | Guru Bahasa Inggris Pertama | S1 Pendidikan Bahasa Inggris | III/a | 4 |
6 | Guru Penjasorkes Pertama | S1 Pendidikan Olahraga dan Rekreasi | III/a | 2 |
7 | Guru Bimbingan Konseling Pertama | S1 Pendidikan BP/BK | III/a | 2 |
8 | Guru Seni Budaya Pertama | S1 Pendidikan Seni Budaya | III/a | 1 |
9 | Guru Prakarya Pertama | S1 Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik | III/a | 1 |
10 | Guru Fisika Pertama | S1 Pendidikan Fisika | III/a | 2 |
11 | Guru Kimia Pertama | S1 Pendidikan Kimia | III/a | 2 |
12 | Guru Sejarah Pertama | S1 Pendidikan Sejarah | III/a | 2 |
13 | Guru Bahasa Inggris Pertama | S1 Pendidikan Bahasa Inggris | III/a | 2 |
14 | Guru Geografi Pertama | S1 Pendidikan Geografi | III/a | 2 |
15 | Guru Teknologi Perikanan | S1 Pendidikan Teknologi dan Manajemen Perikanan Tangkap | III/a | 2 |
16 | Guru TIK Pertama | S1 Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer | III/a | 4 |
17 | Guru Teknik Permesinan | S1 Pendidikan Teknik Mesin | III/a | 2 |
18 | Guru Teknik Gambar Bangunan | S1 Pendidikan Teknik Bangunan | III/a | 1 |
19 | Guru Teknik Kendaraan Ringan | S1 Pendidikan Teknik Otomotif | III/a | 3 |
20 | Guru Tata Busana | S1 Pendidikan Tata Busana | III/a | 1 |
21 | Guru Ekonomi | S1 Pendidikan Ekonomi Manajemen | III/a | 2 |
22 | Guru Ekonomi | S1 Pendidikan Ekonomi Koperasi | III/a | 1 |
23 | Guru Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian Pertama | S1 Pendidikan Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian | III/a | 2 |
24 | Guru Agribisnis Perikanan | S1 Perikanan | III/a | 2 |
25 | Guru Agribisnis Aneka Ternak Pertama | S1 Produksi Ternak | III/a | 2 |
26 | Guru Penyuluhan Pertanian Pertama | S1 Penyuluh Pertanian | III/a | 2 |
24 | Guru Mekanisasi Pertanian | S1 Pertanian Agribisnis | III/a | 2 |
28 | Guru Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura Pertama | S1 Pertanian Agronomi | III/a | 2 |
29 | Guru Nautika Kapal Niaga Pertama | S1 Pendidikan Nautika | III/a | 1 |
30 | Guru Agribisnis Pembibitan dan Kultur Jaringan Tanaman Pertama | S1 Proteksi Tanaman | III/a | 1 |
31 | Dokter Umum Pertama | Dokter Umum | III/b | 11 |
Persyaratan Umum
Persyaratan Khusus
Catatan:
Lowongan CPNS Kabupaten Aceh Selatan persembahan Pusat Info CPNS.
Tips Lolos CPNS Lulusan SMA Raih Mimpi Bekerja di Pemerintahan
Copyright © Pusat Info CPNS 2020 - 203 q 0.521 s.