Lowongan Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka

Dinkes BangkaLowongan Kerja Dinkes Kab Bangka – Dinas Kesehatan – Dinkes adalah unsur pelaksanan otonomi daerah yang menyelenggarakan urusan dibidang Kesehatan yang bersifat wajib maupun pilihan. Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya dapat terwujud. Pembangunan kesehatan diselenggarakan dengan berdasarkan pada perikemanusiaan, pemberdayaan dan kemandirian, adil dan merata, serta pengutamaan dan manfaat dengan perhatian khusus pada penduduk rentan, antara lain ibu, bayi, anak, Lanjut Usia (Lansia) dan keluarga miskin.

Pembangunan kesehatan dilaksanakan melalui peningkatan: 1) Upaya Kesehatan, 2) Pembiayaan Kesehatan, 3) Sumber Daya Manusia Kesehatan, 4) Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan dan Makanan, 5) Manajemen dan Informasi Kesehatan, dan 6) Pemberdayaan Masyarakat. Upaya tersebut dilakukan dengan memperhatikan dinamika kependudukan, epidemiologi penyakit, perubahan ekologi dan lingkungan, kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), serta globalisasi dan demokratisasi dengan semangat kemitraan dan kerjasama lintas sektoral. Penekanan diberikan pada peningkatan perilaku dan kemandirian masyarakat serta upaya promotif dan preventif.

Dasar Hukum Pembentukan

  1. Peraturan Pemerintah No. 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintah antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Propinsi, dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.
  2. Peraturan Pemerintah No. 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah.

Pusat Kesehatan Masyarakat, disingkat Puskesmas, adalah organisasi fungsional yang menyelenggarakan upaya kesehatan yang bersifat menyeluruh, terpadu, merata, dapat diterima dan terjangkau oleh masyarakat, dengan peran serta aktif masyarakat dan menggunakan hasil pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi tepat guna, dengan biaya yang dapat dipikul oleh pemerintah dan masyarakat. Upaya kesehatan tersebut diselenggarakan dengan menitikberatkan kepada pelayanan untuk masyarakat luas guna mencapai derajad kesehatan yang optimal, tanpa mengabaikan mutu pelayanan kepada perorangan.

Puskesmas merupakan unit pelaksana teknis kesehatan di bawah supervisi Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.Secara umum, mereka harus memberikan pelayanan preventif, promotif, kuratif sampai dengan rehabilitatif baik melalui upaya kesehatan perorangan (UKP) atau upaya kesehatan masyarakat (UKM). Puskesmas dapat memberikan pelayanan rawat inap selain pelayanan rawat jalan. Hal ini disepakati oleh puskesmas dan dinas kesehatan yang bersangkutan. Perawat memberikan pelayanan di masyarakat, puskesmas biasanya memiliki subunit pelayanan seperti puskesmas pembantu, puskesmas keliling, posyandu, pos kesehatan desa maupun pos bersalin desa (polindes).

Untuk menjamin akuntabilitas pelayanan, Puskesmas wajib melaksanakan Sistem Pencatatan dan Pelaporan Terpadu Puskesmas (SP2TP). Melalui SP2TP, Puskesmas diwajibkan mengumpulkan data transaksi pelayanan baik pelayanan UKP maupun UKM secara rutin. Melalui berbagai program yang terselenggara, mereka diwajibkan membuat laporan bulanan ke dinas kesehatan melalui format LB1 (laporan bulanan 1) yang berisi morbiditas penyakit, LB2 yang berisi laporan pencatatan dan penggunaan obat, LB3 dan LB4 yang lebih banyak memuat tentang program puskesmas.

Kontak Dinkes Bangka
Jl. Pulau Bangka, Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung 33684, Indonesia
Telp :+62 717 439034
http://dinkes.bangka.go.id

Lowongan Kerja Dinas Kesehatan Kab Bangka Non PNS

Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan di lowongan kerja Rumah Sakit Pratama, puskesmas dan UPT SPGDT, Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka membuka pendaftaran penerimaan tenaga kontrak non CPNS dengan ketentuan sebagai berikut :

Formasi dan pendidikan yang dibutuhkan :

  1. Dokter Umum : Dokter memiliki STR
  2. Dokter Gigi : Dokter Gigi memiliki STR
  3. Tenaga Farmasi : Apoteker/Asisten Apoteker memiliki STR diutamakan S.Si,Apt
  4. Analis Kesehatan : D3 Analisis Kesehatan memiliki STR
  5. Perawat : minimal D3 Keperawatan diutamakan Ners memiliki STR diutamakan Laki-laki
  6. Bidan : Minimal D3 Kebidanan memiliki STR
  7. Tenaga Gizi : Minimal D3 Gizi memiliki STR
  8. Perawat Gigi : D3 AKG memiliki STR
  9. Administrasi : Minimal D3 menguasai komputer secara baik
  10. Security / Petugas jaga malam : minimal SMA/sederajat
  11. Cleaning Servise / Tukang Kebersihan : minimal SMA/sederajat
  12. Tenaga Teknik Elektromedik / kelistrikan : minimal STM Kelistrikan, D3 ATEM diutamakan laki-laki

Deskripsi Pekerjaan

Persyaratan Umum :

  • Warga Negara Republik Indonesia yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 dan Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Penduduk Kabupaten Bangka (dibuktikan dengan Kartu Tanda penduduk/KTP yang masih berlaku,
  • Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun pada saat pelamaran.
  • Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri / Pegawai Negeri yang dibuktikan dengan surat pernyataan
  • Tidak berkedudukan sebagai anggota atau pengurus partai politik, yang dibuktikan dengan surat pernyataan
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta, yang dibuktikan dengan surat pernyataan
  • Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan tindak pidana kejahatan dengan dibuktikan surat pernataan
  • Berkelakuan baik
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Bebas NARKOBA
  • Bersdia ditempatkan di lokasi penempatan yang dituju
  • Bersedia tidak mengajukan permohonan mutasi keluar lokasi penempatan dibuktikan dengan surat pernyataan yang dibubuhi materai Rp 6.000 sebagaimana tercantum dalam lampiran pengumuman ini

Persyaratan Khusus :

  • Memenuhi persyaratan kualifikasi pendidikan jenjang dan jurusan.
  • Pada saat mendaftar, pelamar telah memiliki ijasah perguruan tinggi untuk kalangan S1, D3, dan mempunyai ijasah SMA / Sederajat untuk pelamar dari tingkat SMA / Sederajat
  • Lulusan S1 dan D3 dari lulusan perguruan tinggi negeri dengan indeks prestasi komulatif (IPK) minimal 2,50 dan minimal 2,75 bagi lulusan perguruan tinggi swasta
  • Nilai Rata rata ijasah / Surat tanda tamat belajar (STTB) sekolah menengah minimal 6,50

Berkas lamaran :

  1. Pas photo terbaru berwarna ukuran 4X6 sebanyak 3 lembar dan dibaliknya ditulis nama da alamat pelamar
  2. Salinan kartu tanda penduduk kabupaten bangka yang masih berlaku pada saat pendaftaran sebanyak 1 lembar
  3. Salinan ijasah dan transkip nilai yang dilegalisir
  4. Surat pernyataan pelamar

Situs Referensi

  1. http://dinkes.bangka.go.id

Tata Cara Pengiriman Lamaran

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, maka lamaran diantar langsung oleh pelamar tidak diwakilkan ke :

Sekretariat Panitia Penerimaan Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka
Jln. A. Yani (Jalur Dua) Sungailiat

Ketentuan Umum :

  • Lamaran dibuka mulai tanggal 16 – 19 maret 2016 setiap hari kerja (Rabu- sabtu).
  • Bagi pelamar yang menyampaikan lamaran sebelum dan sesudah waktu yang telah ditetapkan tidak akan dilayani.
  • Surat lamaran ditulis tangan sendiri dengan tinta hitam dan ditandatangani sendiri oleh pelamar dengan menggunakan kertas HVS Folio yang dibubuhi materai Rp.6000 menggunakan huruf kapital / balok
  • Peserta seleksi calon tenaga kontrak dinas kesehatan kabupaten bangka tahun 2016 tidak dipungut biaya
  • Berkas lamaran yang sudah disampaikan menjadi milik panitia dan tidak dikembalikan
  • Pelamar yang memberikan keterangan tidak baik pada saat pendaftaran, pemberkasan maupun setelah diangkat menjadi tenaga kontrak, Tim seleksi penerimaan tenaga kontrak dinas kesehatan kabupaten bangka berhak membatalkan kelulusan serta memberhentikan statusnya sebagai tenaga kontrak
  • Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
  • Sumber

Info Lowongan Kerja Dinkes Kabupaten Bangka dikabarkan secara online oleh Pusat Info CPNS. Semoga bermanfaat..